You need to enable javaScript to run this app.

Pengumuman Penting Jelang Hari Guru Nasional 22 November 2025

  • Jum'at, 21 November 2025
  • Administrator
  • 0 komentar
Pengumuman Penting Jelang Hari Guru Nasional 22 November 2025
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Yth. Bapak/Ibu Wali Murid dan seluruh Siswa MTs Negeri Manggarai,
Berikut kami sampaikan informasi kegiatan siswa untuk hari Sabtu, 22 November 2025:
1. Seluruh siswa wajib mengikuti kegiatan Jalan Sehat dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional. Kegiatan ini bukan hanya olahraga bersama, tetapi juga bentuk penghargaan dan rasa terima kasih kepada para guru yang telah membimbing kita selama ini.
2. Seluruh siswa mengenakan seragam olahraga lengkap dan bersepatu, khusus siswa laki-laki memakai kopiah hitam sebagai identitas kerapian dan kedisiplinan.
3. Absensi menggunakan scanner dilakukan pada pagi hari dan saat pulang, sebagai bentuk pembiasaan disiplin dan tanggung jawab siswa.
4. Seluruh siswa wajib membawa Kartu Rekomendasi beserta catatan dan tugas untuk ditandatangani Bapak/Ibu Guru. Meskipun besok tidak ada kegiatan belajar di kelas, semua siswa wajib tertib menyelesaikan rekomendasi ujian, sebagai bagian dari proses persiapan menuju Ujian Semester Ganjil.
5. Start jalan sehat dimulai di Lapangan Barang Kolong. Harap hadir tepat waktu agar kegiatan berjalan lancar dan aman.
Semoga melalui kegiatan ini, siswa dapat belajar tentang kedisiplinan, kebersamaan, rasa hormat kepada guru, serta membangun pola hidup sehat. Terima kasih atas kerja sama semua pihak.
Hormat kami,
Kepala Madrasah
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Jiyanto, S.E

- Kepala Sekolah -

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh Pendidikan adalah produk kreatifitas yang sangat luar biasa, aktifitas pendidikan pada hakikatnya adalah sebuah usaha untuk...

Berlangganan
Banner